Linktodays.com – Simalungung. Telah terjadinya penemuan mayat pada Minggu (08/11/2020)sekira pukul 19.30 wib di Perladangan Buluhhupal milik Salah seorang Warga Nagori Dolok Saribu Bangun Kecamatan Silau Kahean, Kabupaten Simalungun. Selasa,(10/11/2020).
Diduga korban meninggal karena mengalami sakit epilepsi atau sawan dan sebelumnya korban sudah pernah kumat dan kejang, yang diketahui bernama Ferdiaman Purba (33) warga Dusun Baringin Nagori Dolok Saribu Bangun, Kecamatan Silau Kahean, Kabupaten Simalungun.
Diketahui kronologis penemuan mayat pria tersebut berawal dari laporan salah seorang Warga pada Minggu tanggal (08/11/2020) sekira Pukul 20.00, kepada Polsek Silau Kahean Polres Simalungun.
Menindak lanjuti laporan Warga tersebut, Kapolsek Silau Kahean bersama dengan Kanit Reskrim dan 3 (tiga) org Anggota Mendatangi TKP Penemuan mayat yang berada di Perladangan Buluhhupal milik warga Nagori Dolok Saribu Bangun, Kecamatan Silau Kahean tersebut. Sesampainya di lokasi pihak Polsek Silau Kahean langusung melakukan olah TKP dan memanggil Bidan puskesmas pembantu.
Kemudian mengecek mayat tersebut dan tidak ada tanda-tanda kekerasan. Diduga korban meninggal dunia karena sakit epilepsi atau ayan atas nama kemudian membawa korban ke rumahnya.
Baca Juga: Polsek Perdagangan Olah TKP Terhadap Seorang Wanita Meninggal Diduga Bunuh Diri
Baca Juga: Refleksi Hari Pahlawan 10 November Dimata Kabaharkam Polri
Baca Juga: Kapolres Simalungun Tegas, Tidak Ada Toleransi Kepada Pelaku Kekerasan Seksual Terhadap Anak
Sebelumnya, menurut keterangan Saksi bahwa Pada Minggu (08/11/2020) sekira pukul 07.00 Wib, korban berangkat bekerja menyadap pohon aren, namun sampai siang hari, korban tidak kunjung pulang dan pada pukul 15.00 Wib, dilakukan pencarian korban oleh keluarga dan warga setempat hingga pukul 19.30 Wib, korban, Ferdiaman Purba ditemukan di perladangan dalam keadaan tidak bernyawa. Menurut keterangan keluarga selama ini korban mengalami sakit epilepsi. (Red)
Discussion about this post