Linktodays.com – Simalungun. Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar, Kanwil Ditjen Pas Sumatera Utara melakukan panen jagung di Lahan milik Lapas yang berada di luar samping Lapas. Selasa, (11/03/2025).
Kegiatan ini merupakan bentuk nyata dukungan terhadap program Ketahanan Pangan yang digagas oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia.
Kegiatan panen jagung ini dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Robinson Pegangin -angin, didampingi oleh Kepala Seksi kegiatan kerja Serasi S.H.,M.H, beserta para staff, serta Para Pejabat Struktural lainnya, kemudian juga ikut Warga Binaan Pemasyarakatan yang selama ini langsung ikut dalam kegiatan menanam jagung.
Dalam kesempatan tersebut, Kalapas menegaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya sebatas panen hasil pertanian, tetapi juga memiliki makna yang lebih luas sebagai sarana pembinaan bagi warga binaan.
“Kegiatan ini adalah bentuk komitmen kami dalam mendukung program ketahanan pangan nasional serta sebagai upaya pembinaan bagi warga binaan agar mereka memiliki keterampilan yang bermanfaat,” jelas Kalapas.
“Harapannya, ilmu pertanian yang mereka dapatkan di sini dapat menjadi bekal ketika mereka kembali ke masyarakat sehingga mampu memberikan dampak positif,” tutup Kalapas mengakhiri.
Setelah kegiatan panen dilanjutkan dengan foto bersama di lokasi lahan jagung tersebut. (Red)
Discussion about this post