Linktodays.com – Pematangsiantar. Kalapas Rudy Fernando Sianturi beserta jajaran melakukan upaya pencegahan peredaran Narkoba dan gangguan keamanan dan ketertiban lainnya di dalam lapas dengan memeriksa dan menggeledah kamar Hunian WBP di blok Enggang kamar 6 ,7 dan 8 pada Rabu, (08/09/2021) sekitar pukul 05.00 Wib dinihari.
Lapas Kelas IIA Pematangsiantar tetap berkomitmen untuk tetap BersiNar (Bersih dari Narkoba) dan pungli untuk menuju Wilayah Zona Integritas WBK/WBBM. Adapun Hasil Razia yang diamankan adalah Handphone 4 unit, Gunting kecil 2 buah, Sendok yang diasah tajam 5 buah, Kartu Remi, headset, charger dan lainnya dan tidak ditemukan Narkoba.
Atensi kalapas Ini merupakan langkah tegas dan keseriusan Lapas dalam penegakan disiplin dan penegakan keamanan dan ketertiban di dalam lapas, kita akan terus melakukan razia sebagai bentuk pencegahan.
Baca Juga: Lapas Kelas I Tangerang Dilalap Jago Merah, 41 Orang Meninggal
Baca Juga: Lapas Klas IIA Pematangsiantar Melaksanakan Vaksinasi Gelombang ke-2 Bersama Polres Simalungun
Kalapas Klas IIA Pematangsiantar menegaskan bahwa tetap berkomitmen menjaga integritas petugas dalam melaksanakan tugas dan saya tetap menghimbau kepada seluruh jajaran petugas lapas kelas IIa Pematangsiantar agar terus melakukan pengawasan terhadap warga binaan.
“Ini merupakan tugas dan tanggung jawab bersama bukan hanya jajaran pengamanan ini merupakan tugas dan tanggung jawab seluruh petugas lapas kelas IIa Pematangsiantar,” ungkap Kalapas tersebut. (Tim/Red).
Discussion about this post